Seram Nih! MU Sudah Unggul 3-1, Eh Erik ten Hag Masih Ngamuk-ngamuk ke Pemainnya
Manajer anyar Manchester United (MU), Erik ten Hag, bukan sosok yang cepat puas dengan performa pemainnya. Meski MU dalam posisi unggul di pertandingan, ia menuntut pemainnya tampil tanpa cela.
Erik ten Hag menunjukkan sikap tegasnya di Manchester United. Ia terlihat memarahi anak asuhnya yang melakukan kesalahan dalam laga pramusim versus Crystal Palace, Selasa (19/7/2022).
Dalam laga ini, Manchester United menang dengan skor 3-1. Tiga gol kemenangan Setan Merah masing-masing dicetak oleh Anthony Martia, Jadon Sancho, dan Marcus Rashford.
MU sudah memetik tiga kemenangan beruntun selama pramusim. Sebelumnya Setan Merah sukses mengalahkan Liverpool dengan skor 4-0 dan melibas Melbourne Victory 4-1.
Saat MU sudah unggul 3-1 atas Crystal Palace dan laga hampir berakhir, Erik ten Hag, terlihat marah-marah ke pemainnya. Mengapa?
Kemarahan Erik ten Hag
Ten Hag tak bisa langsung puas begitu saja melihat kemenangan timnya. Pria asal Belanda itu terlihat tetap memarahi beberapa pemainnya yang tak menjalankan instruksinya.
Pada menit ke-87 ketika skor sudah 3-1 untuk keunggulan United, Ten Hag terlihat tidak puas dengan keputusan kiper David de Gea menendang bola jauh ke depan, alih-alih memberikan operan pendek.
Selain De Gea, pemain lain yang kena teriakan Ten Hag adalah Charlie Savage. Ia tak turun ke bawah untuk menambah opsi operan bagi De Gea.
"Apa yang kalian lakukan," teriak Ten Hag dengan menggunakan bahasa kasar.
Awal Bagus Ten Hag
Ten Hag memulai kiprahnya sebagai manajer Manchester United dengan gemilang. Ia membawa anak asuhnya bermain atraktif dan meraih kemenangan besar di tur pramusim.
Setelah tiga kemenangan impresif, setelah ini Ten Hag akan memimpin skuadnya dalam laga melawan Aston Villa yang diasuh Steven Gerrard.
Kemudian, Manchester United akan melanjutkan tur pramusim mereka di dataran Eropa dengan menghadapi Atletico Madrid dan Rayo Vallecano.
Jadwal Pramusim Manchester United 2022/2023
12 Juli
Manchester United 4-0 Liverpool
Rajamangala Stadium, Bangkok
15 Juli
Manchester United 4-1 Melbourne Victory
Melbourne Cricket Ground, Melbourne
19 Juli
Manchester United 3-1 Crystal Palace
Melbourne Cricket Ground, Melbourne
23 Juli
Manchester United vs Aston Villa
Optus Stadium, Perth
30 Juli
Manchester United vs Atletico Madrid
Ullevaal Stadium, Oslo
31 Juli
Manchester United vs Rayo Vallecano
Old Trafford, Manchester
Sumber: UtdFaithfuls
No comments: